UIN SUSKA RIAU Sosialisasi Program Pascasarjana di Kemenag Kabupaten Karimun

UIN SUSKA RIAU Sosialisasi Program Pascasarjana di Kemenag Kabupaten Karimun
UIN SUSKA RIAU Sosialisasi Program Pascasarjana di Kemenag Kabupaten Karimun
Kemenag Kabupaten Karimun - Bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun, hari ini kamis (1/8/2013) dilaksanakan kegiatan Sosialisasi Program Pascasarja dari UIN (Universitas Islam Negeri) Sultan Syarif Kasim Riau. Kegiatan Sosialisasi selain dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun, juga dihadiri Kasubbag TU Kemenag Kab. Karimun, Ka. KUA Se-Kabupaten Karimun dan Kepala Madrasah se-Kabupaten Karimun.

Dalam sambutannya, Kepala Kantor Kemenag Kab. Karimun Drs. H. Afrizal menyampaikan bahwa jika ditanya tentu banyak pegawai di Kementerian Agama di Kabupaten Karimun yang berkeinginan untuk melanjutkan pendidikan S2 dan S3, hanya saja selama ini terkendala kepada izin belajar. "Banyak pegawai di Kementerian Agama Kabupaten Karimun ini yang masih muda-muda dan masih mempunyai waktu untuk meningkatkan pengetahuan dan kualitas pendidikannya. Dan jika ditanya, pastinya banyak yang ingin melanjutkan pendidikannya di S2 maupun S3. Hanya saja selama ini terkendala kepada izin belajar, yang selama ini sangat sulit untuk didapat."
"dan jika pun bisa didapat izinnya maka akan terkendala kepada proses belajarnya, dimana kondisi geografis kita yang tidak memungkinkan mereka bisa mengikuti perkuliahan reguler secara penuh di pekanbaru, belum lagi tentunya biaya yang harus dikeluarkan." tambah H. Afrizal.
Dalam sosialisasi tersebut disampaikan bahwa Program Strata Dua yang ada di UIN Suska Riau meliputi:
A. Program Studi Pendidikan Agama Islam (Terakreditasi)
  • Konsentrasi Pendidikan Agama Islam
  • Konsentrasi Manajemen Pendidikan Islam
  • Konsentrasi Pendidikan Bahasa Arab
  • Konsentrasi Pendidikan Bahasa Inggris
B. Program Studi Hukum Keluarga (Terakreditasi)
  • Konsentrasi Hukum Keluarga
  • Konsentrasi Tafsir Hadits
C. Program Studi Ekonomi Islam (Terakreditasi)
  • Konsentrasi Manajemen Bisnis Islam
 
"Bagi yang berminat untuk melanjutkan pendidikan di strata S2 nanti bisa melakukan pendaftaran pada tanggal 1 sampai 30 Agustus 2013. Pendaftaran bisa melalui online, yakni di http://pascasarjana.uin-suska.ac.id," jelas Dr. Zamsiswaya, M.Ag dari UIN Suska Riau yang saat ini menjabat sebagai Ketua Prodi Pendidikan Islam. (Kemenag Kabupaten Karimun)







Comments