Drs. H. Kholif Ihda Rifai: Amalan-Amalan Di Bulan Ramadhan

Kepala Seksi Bimas Islam, Drs. H. Kholif Ihda Rifai


Kabupaten Karimun – Ramadhan adalah bulan penuh kemuliaan dan keutamaan. Sebab di dalamnya segenap amalan kita dilipatgandakan pahalanya disisi Allah SWT. Sehingga memperbanyak amalan di bulan ramadhan ini patut diupayakan oleh setiap muslim yang beriman. Berikut amalan-amalan selama ramadhan sebagaimana dijelaskan oleh Drs. H. Kholif Ihda Rifai, Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Kantor Kemenag Kabupaten Karimun, saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (24/6/2015).

Shiyam (Puasa) dan Shalat Wajib

Shaum atau shiyam bermakna menahan (al-imsaak), dan menahan itulah aktifitas inti dari puasa.
Menahan makan dan minum serta segala macam yang membatalkannya dari mulai terbit fajar
sampai tenggelam matahari. 

“Ini lah amalan pertama dan utama selama bulan ramadhan, yakni puasa dan jangan lupa shalat 5 waktu. Karena ada juga kita mendengar orang yang puasa seharian tetapi shalatnya masih bolong-bolong atau bahkan tidak shalat.” jelasnya.

Mempelajari Al-Quran dan Mengajarkan Al-Quran

Ramadhan adalah bulan diturunkannya Al-Quran (QS.2:185). Pada bulan ini Al-Qur’an diturunkan untuk menjadi pedoman manusia.

“Salah satu kegiatan utama kita yang lain selama bulan puasa ialah membaca Al-Quran. Membaca Al-Quran tidak saja berarti membaca secara tartil dan tilawah tetapi termasuk juga tadabbur (memahami), hifzh (menghafalkan), tanfiidzh (mengamalkan), ta’liim (mengajarkan) dan tahkiim (menjadikannya sebagai pedoman). Sebagaimana Rasulullah saw . bersabda: “ Sebaik-baiknya kamu adalah orang yang mempelajari Al-Qur’an dan yang mengajarkannya” ungkapnya.

Qiyam Ramadhan (Shalat Terawih)

“Salah satu, ibadah yang sangat ditekan Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam di bulan Ramadhan adalah Qiyamu Ramadhan. Qiyam Ramadhan diisi dengan sholat malam atau yang biasa kita kenal dengan sholat tarawih. “ lanjutnya.

Dzikir, Do’a dan Istighfar

“Bulan Ramadhan adalah bulan dimana kebaikan pahalanya dilipatgandakan, oleh karena itu jangan membiarkan waktu sia-sia tanpa aktifitas yang berarti. Diantara aktifitas yang sangat penting dan berbobot tinggi, namun ringan dilakukan oleh umat Islam adalah memperbanyak dzikir, do’a dan istighfar.” tambahnya.

Shodaqoh, Infak dan Zakat

“Dalam sebuah hadits disebutkan :  أفضل الصدقة صدقة رمضان “Sebaik-baiknya sedekah yaitu sedekah di bulan Ramadhan’ (HR Al-Baihaqi, Alkhotib dan AtTurmudzi). “jelas nya.

Dan salah satu bentuk shodaqoh yang dianjurkan di bulan ramadhan ini adalah memberikan ifthor (santapan berbuka puasa) kepada orang-orang yang berpuasa. Seperti sabda beliau:

من فطّرَ صائِماً آانَ لهُ مثْلُ أجرِهِ غَيْرَ أنّهُ لا يَنْقُصُ مِنْ أجْرِ الصّائِمِ شيئاً"  “Barangsiapa yang memberi ifthor kepada orang-orang yang berpuasa, maka ia mendapat pahala senilai pahala orang yang berpuasa itu, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa tersebut” (HR. Ahmad, Turmudzi dan Ibnu Majah).

Menambah Ilmu Keislaman

“Bulan Ramadhan adalah waktu yang paling tepat dan baik untuk menuntut dan menambah ilmu-ilmu ke-islaman dan mendalaminya. Karena di bulan Ramadhan ini hati dan pikiran kita sedang dalam kondisi bersih dan jernih sehingga sangat mudah menerima ilmu-ilmu. Waktu-waktu untuk menambah ilmu keislaman ini bisa kita dapatkan seperti ba’da shalat shubuh, ba’da shalat dhuhur dan menjelang berbuka,” lanjutnya.

Ibadah Umrah

Ibadah Umrah, jelas H. Kholif Ihda Rifai,  jika ada kemampuan maka pada bulan Ramadhan sangat baik dilaksanakan, karena akan mendapatkan pahala yang berlipat-lipat, sebagaimana yang disebutkan dalam hadits Rasulullah SAW: “Apabila datang bulan Ramadhan, hendaklah ia melakukan umrah, karena nilainya setara dengan haji bersama Rasulullah saw. ”.(HR.Bukhari dan Muslim).

“Namun jangan disalah artikan makna hadits diatas, ibadah umrah di bulan ramadhan tidak bisa menggantikan ibadah haji, hanya saja nilai pahalanya yang setara dengan ibadah haji.” Katanya.

I’tikaf

“Selanjutnya adalah ibadah i’tikaf. ‘Itikaf adalah tetap tinggal di masjid taqqorrub kepada Allah dan menjauhkan diri dari segala aktifitas keduniaan. Dan inilah sunnah yang selalu dilakukan Rasulullah pada bulan Ramadhan.” lanjutnya.

Lailatul Qadar

Lailatul Qodar adalah malam kemuliaan yang merupakan salah satu keistimewaan yang Allah berikan kepada umat Islam. 

“Malam ini nilainya lebih baik dari seribu bulan. Ketika kita beramal di malam itu berarti seperti kita beramal dalam seribu bulan. Malam kemuliaan itu waktunya dirahasiakan Allah SWT, oleh karena itu Rasulullah SAW menganjurkan kita untuk mencarinya.”ungkapnya

Amalan Sunnah Lainnya di Bulan Ramadhan

“Selain ibadah-ibadah besar seperti yang telah dijelaskan tadi, ada juga ibadah-ibadah sunnah yang dianjutkan untuk dilaksanakan di bulan ramadhan ini, seperti; mengakhirkan makan di waktu sahur, menyegerakan berbuka sebelum shalat Maghrib (ta‘jil), selalu berdoa ketika berbuka puasa dengan doa berbuka puasa dan memperekatkan lagi silaturrahim keluarga dan saudara serta ukhuwah antar ummat Islam.” tutupnya.

Comments