H. Afrizal: Alhamdulillah, Visa 4 Orang JCH Karimun Yang Bermasalah Sudah Selesai

Karimun (Humas) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun H. Afrizal memastikan bahwa 107 JCH asal Karimun tahun 2015 ini akan berangkat semua tidak ada yang tertinggal karena 4 orang JCH yang sebelumnya dikabarkan bermasalah dengan visa haji telah selesai diurus.

Hal ini disampaikannya saat acara Dosa Selamat atas keberangkatan JCH Karimun 1436 H/2015 M yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah Kabupaten Karimun, Sabtu sore (5/9/2015) bertempat di kediaman rumah dinas Bupati Karimun.

"Alhamdulillah, Visa 4 Orang JCH Karimun yang bermasalah sudah selesai , jadi tidak ada lagi yang bermasalah. Kamis kemarin kita dapat kepastian bahwa semua visa jamaah calon haji Karimun yang informasi sebelumnya belum selesai 4 orang akhirnya bisa diselesaikan. Jadi jamaah kita yang berangkat pada tanggal 8 september 2015 nanti Insya Allah utuh,  tidak ada yang tertinggal." ujarnya.

"Dan dapat pula saya sampaikan bahwa pada hari ini, tanggal 5 September 2015, Alhamdulillah seluruh jamaah calon haji dari luar pulau Karimun sudah tiba semuanya." katanya.

"Insya Allah, besok kegiatan kita adalah pemeriksaan koper jam 8 pagi di pelabuhan internasional.
Untuk itu kami menghimbau seluruh jamaah mengantar kopernya dalam keadaan tidak berkunci atau bisa juga diantar oleh pihak keluarga." lanjutnya.

"Besok juga ada kegiatan pemantapan terakhir untuk manasik haji yang dilaksanakan mulai pukul 8 di Gedung Nasional. Jadi kami harapkan seluruh jamaah bisa langsung hadir di Gedung Nasional dan terkait dengan koper bisa diwakilkan kepada pihak keluarga," tambahnya.

"Selanjutnya pada minggu malam senin jamaah kita istirahat karena pagi senin jam 6 sudah berada di rumah dinas bupati ini untuk mengikuti acara pelepasan secara resmi oleh Bupati Karimun. Insya Allah jam 9 kita langsung berangkat menuju batam karena jam 10 ada acara penyambutan di asrama haji batam." tambahnya lagi.

H. Afrizal juga menjelaskan bahwa awalnya JCH Karimun yang akan berangkat berjumlah 109 termasuk TPHD namun ada 2 JCH yang membatalkan berangkat karena alasan kesehatan.

"Meskipun tidak jadi berangkat, tapi kita bersama doakan mudahan-mudahan keduanya bisa lekas sembuh dan bisa berangkat di tahun depan," pungkasnya.

Comments