Pengurus IPHI Kab. Karimun Periode 2015-2019 Resmi Dilantik

Pengurus IPHI Kab. Karimun Periode 2015-2019 Resmi Dilantik oleh Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (PW IPHI) Provinsi Kepri, Bakir. BA, Rabu (22/4/2015)
Kabupaten Karimun - PD IPHI Kabupaten Karimun untuk masa bakti 2015-2020 secara resmi dilantik oleh Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (PW IPHI) Provinsi Kepri, Bakir. BA, Rabu (22/4/2015). Pelantikan berlangsung di Gedung Darun Nadwah Masjid Agung Kabupaten Karimun  juga dihadiri Bupati Karimun H. Nurdin Basirun dan Ka Kemenag Karimun, Drs. H. Afrizal.

Pelantikan PD IPHI Kabupaten Karimun ini berdasarkan surat keputusan PP IPHI Nomor 3.383/Skep/PP-IPHI/IV/2015 dengan menetapkan sebagai Ketua  H. Haris Fadillah, adapun yang menjadi Wakil Ketua I, H. Rizal Aidi, MM. Wakil Ketua II, Drs. H. Samsudin, Wakil Ketua III, Hj. Nelda, sementara sebagai Sekretaris, H. Sufriadi, S.HI, Bendahara, H. Kamarullazi, S.Sos, M.Si. Penetapan ini berdasarkan Musda III Pengurus Daerah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (PD IPHI) Kabupaten Karimun yang digelar pada 31 Januari 2015 lalu di Aula Darul Nadwah Masjid Agung Kabupaten Karimun

Dalam sambutannya Ketua PW IPHI Provinsi Kepri, Bakir. BA menyampaikan bahwa pengurus IPHI terpilih harus membuat program yang bisa langsung menyentuh masyarakat.

"Pengurus IPHI yang telah dikukuh ini harus bisa melaksanakan pembinaan, bimbingan, penyuluhan dan penerangan kepada calon jamaah haji atau prahaji dan pasca haji. Dan harus ada pula program kerja yang sejalan dengan program pemerintah daerah, sehingga keberadaan IPHI bisa terasa manfaatnya bagi masyarakat." ujarnya.

"Ketua PD IPHI terpilih harus membuat program yang menonjol, diantaranya pendidikan dan sosial untuk membantu program yang dilaksanakan pemerintah daerah. Selain berupaya membina Jamaah Haji agar bisa meraih predikat sebagai haji mabrur, juga dapat melestarikan dan mempertahankannya," lanjutnya.

Sementara itu, Bupati Karimun H. Nurdin Basirun dalam sambutan singkatnya mengharapkan, dilantiknya PD IPHI Periode 2015-2019 ini dapat bergerak dan maju bersama dan menjalin ukhuwah dalam upaya memelihara dan mengupayakan pelaksanaan haji mabrur di bumi berazam Kabupaten Karimun.

"Mari kita hidupkan masjid dan mushalla dengan cara terus mensyiarkan agama. Apalagi haji dan hajjah yang jumlahnya cukup banyak di Kabupaten Karimun ini bisa dijadikan langkah untuk mempererat ikhuwah Islam." harap H. Nurdin Basirun

Ketua PD IPHI Kabupaten Karimun, berterimakasih atas kepercayaan telah memilihnya sebagai pemimpin IPHI Kabupaten Karimun Periode 2015-2019. Dan ia bertekad mendukung perogram pemerintah dengan mempererat persahabatan antara kaum muslimin, terutama bagi yang menunaikan ibadah haji.

"Sebagai pengurus diamanahkan, saya sangat mengharapkan bimbingan dari pembina. Kemudian kerjasama dari pengurus cabang IPHI se-Kabupaten Karimun. Insya Allah, amanah yang telah diberikan kepada saya, akan dilaksanakan sebaik mungkin. Dan nantinya, IPHIdiharapkan bisa menjadi penggerak atau minimal sebagai contoh teladan di tengah masyarakat," ungkap H. Haris Fadillah.

Comments