Kemenag Karimun Gelar Pemilihan KUA Teladan Tahun 2015

Kemenag Kabupaten Karimun Gelar Pemilihan KUA Teladan Tahun 2015
Kabupaten Karimun - Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun, Jumat (1/5/2015) lalu menggelar pemilihan KUA teladan. Agenda rutin setiap tahun ini, diselenggarakan di Aula Kantor Kementerian Agama, jalan poros menghadirkan seluruh Kepala KUA.

Ketua Panitia Pelaksana Adi Satria, dalam sambutannya menyampaikan bahwa  dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan masyarakat dan mewujudkan keteladan pada Kantor Urusan Agama Kecamatan perlu dilaksanakan penilaian KUA teladan secara komprehensif.

"Tujuan dari kegiatan ini, pertama terpilihnya Kepala KUA Teladan yang berprestasi untuk tingkat Kabupaten Karimun dan yang akan mewakili Karimun di tingkat Provinsi nantinya. Kedua, Kepala KUA Teladan yang terpilih nantinya bisa menjadi contoh bagi KUA-KUA lainnya," ungkat Adi Satria.

Sementara itu, dalam sambutan pembukaan kegiatan tersebut, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun, Drs. H. Afrizal menekankan pentingnya peran KUA sebagai ujung tombak pelayanan Kementerian Agama.

“Pelayanan KUA merupakan ujung tombak pelayanan. Jika KUA bisa memberikan pelayanan yang baik, maka masyarakat akan menilai, bahwa pelayanan kita baik. KUA mengemban tugas yang tidak ringan. Sebab, permasalahan di masyarakat harus sebisa mungkin diatasi di tingkat KUA,” ujar Drs. H. Afrizal.

Dalam pemilihan tahun ini, terdapat 4 orang juri yakni, Drs. H. Afrizal, Drs. Kholif Ihda Rifai, Muliadi, S.Ap, Drs. H. Samsudin dan M. Samsul Arif, S. Hi.

Nantinya, Kepala KUA Teladan terpilih, akan mengikuti seleksi KUA teladan tingkat propinsi Kepri pada bulan Mei tahun 2015 ini.

 

Comments