Jamaah Calon Haji Karimun Tertua dan Termuda Yang Berangkat Tahun 1436 H/2015

Bupati Karimun H. Nurdin Basirun saat melepas JCH Karimun 1436 H/2015 M yang Diselenggarakan oleh IPHI Karimun
Karimun (Humas) - Berdasarkan informasi yang disampaikan oleh Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun bahwa jamaah calon haji tertua yang berangkat tahun 2015 M / 1436 H  dari Kabupaten Karimun berumur 74 tahun dan termuda 31 tahun.

"Untuk sementara ini, jamaah calon haji karimun yang tertua laki-laki  berumur 74 tahun atas nama Abdul Fattah Thalib Trau dari kecamatan Meral Barat," jelas Sufriadi, S.Hi staf Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun saat ditemui pagi ini, Jumat (14/8/2015).

Sedangkan yang wanita, jelas Sufriadi lagi, tertua berumur 73 tahun dari kecamatan Durai atas nama Korit bin Akip Brahim.

Yang termuda tambah Supriadi, atas nama Sigit Eko Adrianto dari kecamatan Meral berumur 31 tahun dan wanita atas nama Septi Kurniawati dari kecamatan Meral dengan umur 32 tahun.

"Namun ini masih bersifat sementara, sampai keberangkatan pada tanggal 7 September 2015 nanti, bisa saja terjadi perubahan," jelasnya.

Untuk diketahui JCH dari Karimun 1436 H/2015 M mulai masuk Asrama Haji di Batam tanggal 7 September 2015 dan  akan terbang menuju Jeddah pada  tanggal 8 September 2015 bersama Kloter 15 BTH Gelombang Kedua dan akan bergabung bersama JCH Kota Batam dan Provinsi Kalimantan Barat.  

Dan pemondokan Jamaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Karimun tahun 1436 H / 2015 M ini bertempat di Al-Wahidah Tower. Pemondokan sekelas hotel ini berada di wilayah Jarwal Maktab dan masuk dalam sektor 7 dengan nomor akomodasi 701. Di pemondokan ini juga JCH Kabupaten Karimun akan bergabung dengan JCH Kota Batam dan Provinsi Kalimantan Barat.

Comments