Mohammad Syuaib Abdul Rahim JCH Karimun Dirujuk di Rumah Sakit Arab Saudi

Karimun (Humas) – Salah satu Jamaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Karimun kembali dilaporkan harus dirawat dan dirujuk di Rumah Sakit Arab Saudi karena sakit jantung. 

Hal tersebut sebagaimana disampaikan oleh Endang Sri Wahyu salah satu pegawai Kementerian Agama Kabupaten Karimun yang menjadi Ketua Kloter 01 BTH. Jamaah tersebut atas nama Mohammad Syuaib Abdul Rahim dan saat ini dirujuk ke Rumah Sakit Ansyor Hospital Arab Saudi.

“Ada jamaah kita dari Kabupaten Karimun yang sakit atas nama Mohammad Syuaib Abdul Rahim, beliau dirujuk ke Rumah Sakit Ansyor Hospital Arab Saudi karena sakit jantung, mulai dirawat tanggal 5 Agustus lalu sekitar pukul 02.00 WAS dan hingga hari ini masih dalam perawatan di rumah sakit tersebut,” jelas Endang, Minggu (6/8/2017) melalui pesan singkat.

Sementara itu, H. Samsuddin Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun menyampaikan harapannya agar bapak Mohammad Syuaib Abdul Rahim dapat segera sembuh.

“Harapan kita, tentunya agar bapak Mohammad Syuaib Abdul Rahim dapat segera sembuh dan kembali sehat dan bisa kembali. Kita akan terus memantau perkembangan jamaah kita disana dan terus meminta laporan dan  perkembangan terkini dari petugas dan Karu dan karom kita disana.” Ungkap H. Samsudin.

Comments