MTQ Kabupaten Karimun Digelar Awal April


PEMENANG: Bupati Karimun, Nurdin Basirun memberikan ucapan selamat pada para pemenang MTQ Kecamatan Karimun. Awal April nanti, MTQ tingkat kabupaten akan digelar.
PEMENANG: Bupati Karimun, Nurdin Basirun memberikan ucapan selamat pada para pemenang MTQ Kecamatan Karimun. Awal April nanti, MTQ tingkat kabupaten akan digelar.
Pemkab Karimun akan menggelar pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Karimun, awal April mendatang. Tuan rumah adalah Kecamatan Kundur Barat, berdasarkan Surat Keputusan Bupati Karimun, Nurdin Basirun.
Menurut Kabag Humas Pemkab Karimun, M Yosli, adapun cabang yang dipertandingkan adalah Tahfid/tafsir Qur’an, Fahmil Qur’an, Syarhil Qur’an dan Khatil Qur’an.
Jumlah qori dan qoriah belum bisa dipastikan berapa karena datanya belum masuk dari 12 kecamatan dan utusan dari LPTQ Karimun.
“Kita berharap, lahir qori dan qoriah terbaik yang akan mewakili Karimun nanti pada Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) dan MTQ di tingkat Provinsi Kepri. Apalagi, Karimun sebagai tuan rumah.
Makanya kita harus berupaya keras mensukseskan pelaksanaan itu, semoga bisa jadi juara umum,” ujarnya kepada Tanjungpinang Pos di rumah kerjanya, Rabu (20/2) kemarin.
Ia berharap dukungan semua pihak untuk mensukseskan MTQ kabupaten nanti.
“Dari sekarang, seluruh persiapan sudah mulai dibenahi satu persatu. Karena waktu pelaksanaan sudah mulai dekat, perlu dipersiapkan segala sarana dan prasana pendukungnya,” kata Yosli mengakhiri. (yon)

Comments