Kemenag Karimun Menutup Kegiatan Pembinaan bagi Warga LokalisasiTahun 2013

http://kemenagkarimun.blogspot.com/
Add caption

http://kemenagkarimun.blogspot.com/

http://kemenagkarimun.blogspot.com/
Kemenag Kab. Karimun - Pembinaan bagi warga lokalisasi di Desa Pangke Kecamatan Meral Barat Kabupaten Karimun yang telah dilaksanakan oleh Kementerian Agama Kab. Karimun selama tahun 2013 setiap hari kamis kemarin (12/12/2013) ditutup secara resmi oleh Kasubbag. TU Kemenag Kab. Karimun.

"Pembinaan bagi warga lokalisasi ini dilaksanakan secara intensif selama satu tahun oleh Kemenag Kab. Karimun, kegiatan dilaksanakan setiap hari kamis sore," jelas Drs. H. Jamzuri, Kasubbag TU Kemenag saat ditemui.

Kegiatan pembinaan dilakukan oleh 2 orang yakni Drs. H. Jamzuri dengan materi bimbingan mengenai shalat dan Nagfirni, S.Ag dengan materi bimbingan mengenai Bacaan Al-Quran dan Tilawah.

"Tujuan dari kegiatan pembinaan bagi Warga Lokalisasi ini pertama; agar warga lokalisasi dapat lebih memahami tentang ajaran agama islam sehingga dapat mengamailkan ajaran agama dengan lebih baik. Kedua; dengan kegiatan pembinaan ini diharapkan bisa menjadi bekal untuk membentengi diri dari pengaruh-pengaruh negatif sekaligus bisa menambah keimanan dan meningkatkan akhlak." tambah Drs. H. Jamzuri.

Turut hadir dalam acara penutupan ini, Drs. Riadul Afkar, Kasi Pendis Kemenag Kabupaten Karimun. "Besar harapan saya, kegiatan pembinaan ini masih bisa tetap berlanjut pada tahun berikutnya, karena ini adalah pembinaan tahap kedua, dimana tahun sebelumnya telah dilaksanakan pembinaan yang sama pada tahun 2012 lalu." harap Drs. Riadul Afkar.

Pada acara penutupan, Drs. Riadul Afkar atas nama Kementerian Agama Kabupaten memberikan cendramata kepada peserta pembinaan yang selama ini diikuti lebih kurang 20 orang ibu-ibu.

Comments