Kemenag NTT: DPA GBI Siap Jadi Mitra Pemerintah

Kemenag NTT: DPA GBI Siap Jadi Mitra Pemerintah
Kemenag NTT: DPA GBI Siap Jadi Mitra Pemerintah
Kemenag NTT: DPA GBI Siap Jadi Mitra Pemerintah http://ntt.kemenag.go.id

Ba’a (Inmas) – Ketua Pengurus Daerah Departemen Pemuda dan Anak Gereja Bethel Indonesia NTT,  Pdt. Imanuel Kase, S.Sos ketika memberikan sambutan pada Rakerwil DPA GBI Rote Ndao, Jumat (28/02/2014) mengatakan bahwa DPA GBI NTT siap menjadi mitra kerja pemerintah. Karena menurutnya setiap program pemerintah yang berguna bagi gereja dan agama terutama bagi perkembangan generasi muda perlu mendapat dukungan dari DPA GBI.

Imanuel Kase mengatakan bahwa DPA GBI pada dasarnya mempunyai program besar yang tentunya sejalan dengan program pembangunan pemerintah di bidang kepemudaan dan anak. Ia menyebut program besar DPA GBI  bagi orang muda dan anak yakni  penetrasi Abjad ABCDEFG. Penetrasi abjad ABCDEFG, katanya bahwa segala kegiatan pengembangan orang muda dan anak tertuju pada penetrasi berbagai bidang yakni Art, media, sport, entertainment (seni, media, olahraga dan hiburan), Bisnis yakni pelatihan dan pengembangan usaha,  Church (kegiatan gereja), Development (Pembangunan), Education (Pendidikan), Familiy (keluarga) dan Government (Pemerintahan).

Dengan program penetrasi ABCDEFG, menurutnya akan sangat membantu orang muda dan anak untuk dapat menngaktualisasikan diri, kemampuan dan bakat serta menyiapkan generasi yang unggul sehingga menjadi generasi pengubah (Generation Transformers)

Sebelumnya, Ketua panitia, Sefri Feni mengucapkan terima kasih kepada pemerintah karena telah mendukung kegiatan Rakerwil DPA GBI Rote Ndao. Ia berharap semoga melalui kegiatan ini menjadi momentum generasi muda dan anak Rote Ndao menjadi generasi pengubah yang berdampak positif bagi pembangunan bangsa dan negara.

Hadir pada kesempatan itu, Wabup Rote Ndao, Jonas C. Lun, Kepala Kankemenag Rote Ndao, Mikael Pah, S.IP didampingi Kontributor Inmas, Bobby Babaputra, Kabag Kesra, Arkhelaus Lenggu dan seluruh peserta serta undangan. (**bbp)

Kemenag NTT: Dorkas Bela Wine,S.Pd: Terima Kasih STAKN Kupang http://ntt.kemenag.go.id

Waingapu (Inmas) – Kuliah perdana Sekolah Tinggi Agama Kristen Negeri (STAKN) Kupang kelas waingapu resmi dimulai dan perkuliahan sesuai jadwal yang telah dibuat dimulai dengan perkuliahan untuk mahasiswa Program Akta Mengajar/akta IV, Jumat(28/02/2014).Kepala Sekolah Menengah Teologi Kristen (SMTK) Waingapu, Dorkas Bela Wine, S.Pd, sesaat sebelum proses perkuliahan dimulai menyampaikan terima kasih kepada STAKN Kupang yang telah memfasilitasi keinginan dan impian para mahasiswa yang ingin mendapat Ijazah Akta Mengajar/Ijazah Akta IV.“Terima kasih STAKN Kupang,” katanya.Beliau mengatakan bahwa SMTK Waingapu turut berbahagia dan tentunya mendukung perkuliahan ini dengan memberikan ruangan sebagai tempat kuliah termasuk fasilitas yang ada untuk mendukung proses perkuliahan, misalnya LCD.Kepada para mahasiswa, Dorkas sangat mengharapkan agar para peserta dapat memanfaatkan peluang ini dengan baik, mengikuti dan mentaati semua program yang diberikan sehingga harapan, tujuan atau cita-cita para mahasiswa dapat tercapai.  “Saudara-saudaraku para mahasiswa, saya sangat mendukung keinginan dan harapanmu. Untuk itu, gunakan kesempatan ini dengan baik, semoga sukses,” tuturnya.Kuliah perdana untuk program Akta Mengajar/ Akta IV diikuti oleh 40 orang mahasiswa dari berbagai disiplin ilmu dan lintas agama.***(bnito)

Kemenag NTT: Pesparawi Nasional, Ronda Wakili NTT Kategori Solo Anak http://ntt.kemenag.go.id

Ba’a (Inmas) – Kabupaten Rote Ndao mendapat kepercayaan dari LPPD NTT untuk mewakili NTT dalam gelaran Pesparawi Tingkat nasional yang akan diselenggarakan di Ambon tahun 2015 mendatang. Hal ini diungkapkan oleh Kabag Kesra Setda Rote Ndao, Arkhelaus Lenggu melalui kasubag John Edon dalam rapat persiapan di Kantor Bupati Ronda, Sabtu (01/03/2014) lalu.

John Edon mengatakan Rote Ndao mendapat kepercayaan mewakili  NTT dalam gelaran Pesparawi  Nasional di Ambon tahun 2015 melalui kategori solo anak putra dan putri.  Karena kepercayaan tersebut maka Pemda Rote Ndao melalui Bagian Kesra telah merancang kegiatan untuk mendapatkan talenta anak berbakat yang bisa membawa nama Rote Ndao di tingkat Nasional. Untuk itu, terang John,  pihaknya merasa perlu diadakannya rapat persiapan untuk merencanakan kegiatan seleksi berupa pesparawi tingkat kabupaten yang dalam rapat persiapan telah disepakati untuk dilaksanakan pada minggu terakhir bulan juni nanti.

“Kita telah bersepakat sekitar tanggal 27-28 Juni nanti diadakan pesparawi tingkat kabupaten dan  akan diikuti oleh wakil masing-masing kecamatan,” kata Jhon.

Untuk menyukseskan seleksi Kabupaten tersebut, ia sangat berharap kepada pemerintah Kecamatan untuk proaktif dalam kegiatan dimaksud. “Kita sangat berharap para camat proaktif membantu suksesnya pesparawi kabupaten nanti,” harap John. Rapat persiapan Pesparawi tersebut dihadiri oleh sejumlah pendeta dan para Ketua Majelis Klasis serta mewakili Kepala kantor Kemenag Ronda yakni Kasie Pendidikan Agama Kristen, Sem Nobrihas, S.PdK bersama Bobby Babaputra, S.fil.(**bbp)

Comments