Drs. H. Jamzuri: Masalah BBM Jangan Dijadikan Alasan Tidak Masuk Kantor

Krisis BBM: Pemandangan antrian di SPBU Karimun menjadi pemandangan harian sejak lebaran Idul Fitri 1435 H lalu
Kemenag Kab. Karimun - Krisis bahan bakar minyak (BBM), khususnya jenis premium atau bensin di Karimun mulai dirasakan pegawai di lingkungan Kantor Kemenag Kab. Karimun. Kesulitan mendapatkan BBM di Pulau Karimun ini sebenarnya sudah berlangsung sejak lebaran Idul Fitri 1435 H lalu. Namun terkait dengan berbagai aktifitas kantor yang sudah mulai efektif senin (4/8/2014) kebutuhan akan BBM tentunya sangat vital dalam menunjang mobilitas pekerjaan.

Dari pantauan di lapangan kondisi di SPBU satu-satunya di Karimun ini, setiap hari selalu dipenuhi dengan antrian mobil dan kendaraan motor hingga memenuhi ruas jalan dari pagi hingga sore. Sementara pengecer yang biasanya banyak berjejer di sepanjang jalan sudah tidak terlihat lagi menjual bensin.

"Hari ini mau tidak mau harus ikut antrian di SPBU karena bensin di motor tinggal sedikit" ujar Supriadi, S.Hi, salah satu pegawai di Kemenag Karimun.

Nagfirni, S.Ag, pegawai lainnya mengaku harus mengantri 2 jam waktu membeli bensin di SPBU. "Tidak amasalah antri sampai 2 jam yang penting masih bisa mendapatkan bensinnya, karena pernah saya antri tapi tidak mendapatkan bensinnya karena stok bensinnya habis."

"Saya pernah ngantri sampai 4 jam." aku Ahmad Sahabuddin salah satu Honorer di Kemenag Kab. Karimun.

Jangan Jadi Alasan Tidak Masuk Kantor 

Sementara itu, Kasubbag TU Kemenag Kabupaten Karimun Drs. H. Jamzuri saat memberikan pengarahan Apel Pagi ini, selasa (12/8/2014) mengingatkan kepada semua Pegawai di lingkungan Kemenag Kabupaten Karimun tidak menjadikan BBM menjadi alasan tidak masuk kantor.

"Jangan sampai masalah bensin ini menjadi alasan tidak masuk kantor, kan tidak lucu jika nanti ada pemeriksaan Inspektorat: mengapa tidak masuk kantor? lalu dijawab : saya tidak masuk kantor karena bensin tidak ada." ujar H. Jamzuri.

Lebih lanjut H. Jamzuri meminta pegawai di Kemenag Karimun bisa menyiasati kesulitan mendapatkan BBM ini agar tidak menjadi kendala untuk masuk ke kantor, seperti mengantri bensin pada hari sabtu atau minggu sehingga tidak menganggu aktifitas pekerjaan di kantor.

Comments