H. Harris Fadillah, S.Ag Pimpin IPHI Kabupaten Karimun Priode 2015-2020


H. Harris Fadillah, S.Ag Pimpin IPHI Kabupaten Karimun Priode 2015-2020
Foto Bersama Bupati Karimun H. Nurdin Basirun bersama Peserta MUSDA III PD IPHI Kabupaten Karimun 2015 

Karimun (Humas) - Setelah dibuka secara resmi oleh Bupati Karimun H. Nurdin Basirun. Musyawarah Daerah (Musda) III Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Karimun memilih  H. Harris Fadillah, S.Ag yang juga Mantan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun sebagai Ketua IPHI Kabupaten Karimun periode 2015-2020. Informasi ini disampaikan langsung oleh Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag Kabupaten Karimun Drs. H. Samsudin,yang juga menjadi Wakil Ketua II, Kamis (12/2/2015) saat ditemui di ruang kerjanya hari ini.

Musda III Pengurus Daerah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (PD IPHI) Kabupaten Karimun ini digelar pada 31 Januari 2015 lalu di Aula Darul Nadwah Masjid Agung Kabupaten Karimun dan diikuti oleh  23 peserta utusan dari IPHI Kecamatan ditambah peninjau sebanyak 12 orang.

“Berdasarkan hasil Musda ke-3 PD IPHI Kabupaten Karimun menetapkan H. Harris Fadillah, S.Ag sebagai Ketua IPHI Kabupaten Karimun Priode 2015 hingga 2020 menggantikan H. Alwi Bandan.” Jelas Drs. H. Samsudin.

Adapun yang menjadi Wakil Ketua I, H. Rizal Aidi, MM. Wakil Ketua II, Drs. H. Samsudin, Wakil Ketua III, Hj. Nelda, sementara sebagai Sekretaris, H. Sufriadi, S.HI, Bendahara, H. Kamarullazi, S.Sos, M.Si.
Terkait pelantikan PD IPHI Kabupaten terpilih ini, H. Harris Fadillah, S.Ag menjelaskan segera menyurati IPHI Provinsi Kepri untuk meneruskan dan merekomendasikan kepada Pengurus Pusat IPHI untuk menerbitkan Surat Keputusan Pengurus Daerah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (PD IPHI) Kabupaten Karimun Masa Bakti 2015-2020.

“Setelah kita menerima SK Kepengurusan IPHI Pusat nantinya, baru kita tetapkan waktu pelantikannya.” Jelas H. Harris Fadillah, S.Ag usai bertemu Drs. H. Samsudin pagi tadi, Kamis (12/2/2015)

Untuk diketahui IPHI didirikan berdasarkan hasil Muktamar oraganisasi-organisasi Persaudaran Haji tanggal 20 – 22 maret 1990 dan merupakan organisasi kebajikan bersifat indenpenden. Adapun tujuan dari IPHI ini memelihara dan mengupayakan pelestarian haji mabrur guna meningkatkan partisipasi umat dalam pembangunan bangsa dan Negara yang diridhoi Allah SWT.

Comments