Drs. H. Afrizal: Jadilah Pelajar Yang Beriman dan Bertaqwa

Kegiatan Ceramah Agama MOS di SMA Negeri 3 Karimu, Rabu (29/7/2015)
Karimun (Humas) - Kepala Kantor Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun Drs. H. Afrizal, Rabu (29/7/2015) kemarin menyampaikan ceramah agama dihadapan siswa-siswi baru SMA Negeri 3 Karimun yang sedang mengikuti kegiatan Masa Orientasi Siswa (MOS) tahun pelajaran 2015/2016.

Dalam ceramahnya Drs. H. Afrizal menyampaikan bahwa setiap siswa-siswi harus memiliki iman dan taqwa. Karena dengan iman dan taqwa lah pelajar bisa membentengi diri mereka sendiri dari pengaruh-pengaruh negatif.

"Tujuan pendidikan nasional sebagaimana disebutkan dalam pasal 3 undang-undang nomor 20 tahun 2003 adalah berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab." jelas Drs. H. Afrizal.

Selanjutnya, H. Afrizal menyampaikan pengertian iman dan taqwa. Beriman jelas H. Afrizal adalah membenarkan dalam hati, mengucapkan dengan lisan dan dicerminkan dengan amal perbuatan sedangkan bertakwa adalah menjalankan semua perintah allah dan menjauhi semua larangan-nya.

"Siswa yang berkualitas adalah siswa yang beriman, bertakwa dan memiliki ilmu hal ini sebagaimana firman Allah SWT dalam surat al-mujadilah ayat 11: niscaya allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat.” katanya. 

Dengan memiliki iman dan taqwa, lanjut H. Afrizal maka siswa bisa membentengi diri mereka sendiri dari pengaruh-pengaruh negatif yang saat ini sangat banyak dialami oleh pelajar seperti narkoba/HIV Aids, sex bebas, tawuran, malas belajar karena sibuk pacaran, terpengaruh budaya asing yang negatif, suka menyia-nyiakan waktu dengan medsos, suka melawan orangtua atau  guru, terpengaruh dengan aliran sesat, paham ekstrim dan paham liberal dengan mengabaikan nilai-nilai budaya Indonesia, nilai-nilai ketimuran , adat istiadat dan yang terpenting adalah nilai-nilai agama.

"Kalian semua adalah harapan orang tua, harapan guru, harapan masyarakat, harapan bangsa, harapan negara dan harapan agama. Masa depan kalian ditentutukan bagaimana kalian memanfaatkan waktu sekarang. Masa kalian sekarang adalah masa penuh kekuatan, saat muda kalian memiliki kekuatan fisik,
kekuatan intelektual, kekuatan emosional dan kekuatan spritual. Beda dengan kami yang sudah tua-tua ini, mana kuat lagi berlari, mana kuat lagi menghapal pelajaran." tambahnya.

Karena itu, H. Afrizal berpesan kepada siswa-siswi peserta MOS SMA Negeri 3 Karimun untuk mempergunakan masa sekarang sebaik-baiknya dan jangan menyia-nyiakannya.

"Jangan sia-siakan lima waktu sebelum datangnya lima waktu. Waktu kaya sebelum datang waktu miskin, waktu lapang sebelum datang waktu sempit, waktu sehat sebelum datang waktu sakit, waktu muda sebelum datang waktu tua dan waktu hidup sebelumd atang waktu mati." pesannya.

Selanjutnya Ka. Kankemenag Kabupaten Karimun menyampaikan agar pelajar menteladani 4 sifat Nabi Muhammad SAW yaitu sifat shiddiq, sifat amanah, sifat fathonah, dan sifat tabligh.

“Sebagaimana firman Allah SWT dalam surat al ahzab ayat 21 , sesungguhnya telah ada pada diri rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu yaitu bagi orang yang mengharap rahmat Allah dan kedatangan hari kiamat dan dia banyak menyebut Allah.” katanya.

Shiddiq bermakna  jujur atau berkata benar. Maka siswa yang memiliki sifat shiddiq tidak akan pernah berkata dusta. Apa yang diucapkannya selalu sesuai dengan keadaan yang sebenarnya.

Amanahbermakna dapat dipercaya. Maka siswa yang memiliki sifat amanah, apa yang telah dipercayakan orangtua kepadanya akan ditunaikan dengan penuh tanggung jawab.

Tablig bermakna menyampaikan. Maka siswa yang memiliki sifat tabligh akan menyampaikan jika ada pesan guru yang harus disampaikan kepada orang tuanya.

Fathanah bermakna cerdas. Maka siswa yang memiliki sifat fathanah tidak akan bermalas-malasan dalam belajar, karena rajin belajar pangkal pandai.

Kegiatan MOS di SMA Negeri 3 Karimun ini berlangsung selama 4 hari dari tanggal 25 hingga 29 Juli 2015. Kegiatan MOS diisi dengan berbagai kegiatan positif seperti pengenalan osis, permainan keakraban, tatacara belajar KTSP, pengenalan tata tertib dan disiplin sekolah, latihan kepemimpinan, tata krama di sekolah, ada juga materi tentang reproduksi remaja dari dinas kesehatan ,  wawasan kebangsaan dan bela negara dari kodim , sosialisasi ekstrakulikuler, latihan pbb dari angkatan laut , ceramah agama dari Kankemenag dan pengenalan bahaya narkoba dan aturan tentang lalu lintas dari kepolisian.

Comments