Dua Siswa MAN Fillial Karimun Akan Ikut KSM dan AKSIOMA Tingkat Nasional


Kegiatan KSM Tingkat Kabupaten Karimun Tahun 2015
Karimun (HUmas) - Dua siswa MAN Fillial Karimun yang dulunya dikenal dengan MAN USB Karimun akan mengikuti Kompetensi Sains Madrasah (KSM) dan Ajang Kompetensi Seni dan Olah Raga Madrasah (AKSIOMA) mewakili Provinsi Kepri di tingkat Nasional yang akan dilaksanakan di Palembang.

Informasi tersebut sebagaimana yang disampaikan oleh Kasi Pendidikan Islam Kankemenag Kabupaten Karimun Drs. Riadul Afkar, Senin (27/7/2015) usai apel pagi.

"Berdasarkan surat dari Kanwil Kemenag Kepri ada 2 siswa dari MAN Fillial Karimun yang lulus seleksi dan akan ikut lomba KSM dan AKSIOMA di tingkat nasional yang akan dilaksanakan di Palembang," jelas Drs. Riadul Afkar.

Untuk diketahui bahwa ada dua perhelatan besar kompetisi khusus untuk siswa Madrasah di tingkat nasional yaitu Kompetisi Sains Madrasah (KSM) dan Ajang Kompetisi Seni dan Olahraga Siswa Madrasah (Aksioma) yang tahun ini dipastikan akan digelar pada akhir Agustus 2015 di Palembang.

KSM dan AKSIOMA siswa madrasah ini akan diikuti seluruh perwakilan siswa madrasah mulai dari tingkat MI, MTs dan MA dari 33 Provinsi. Dan diperkirakan sebanyak 40 ribu siswa madrasah se-Indonesia akan mengikuti even nasional ini . Mereka akan mengikuti perlombaan diantaranya sains, cerdas cermat, kompetisi robot, kreatifitas seni, olahraga, karya tulis ilmiah, dan kompetisi seni dan olahraga seperti tilawah, pidato bahasa arab/inggris, madarsah singer, atletik, bulu tangkis, tenis meja.

Adapun dua siswa MAN Fillial Karimun yang akan ikut tersebut adalah Agus Saputra untuk cabang pidato bahasa Inggris pada lomba AKSIOMA dan untuk lomba KSM atas nama Nanda Samandra untuk cabang Mata Pelajaran Matematika jenjang Madarasah Aliyah.

"Kita sudah sampaikan kepada Kepala Madrasahnya untuk membina dan melatih lebih optimal kepada anak didik kita tersebut, agar nantinya bisa tampil maksimal di tingkat Nasional. Karena di tingkat nasional tentu lebih berat saingannya." tutupnya.

Comments