17 Jamaah dari Kloter 1 BTH Batam Memilih Nafar Tsani

Karimun (Humas) – Sebanyak 17 jamaah dari Kloter 1 BTH Batam dilaporkan memilih Nafar Tsani atau Nafar Akhir sedangkan jamaah lainnya sebanyak 428 memilih Nafar Awal.

Hal ini sebagaimana dilaporkan oleh Ketua Kloter 1 BTH Batam Endang Sry Wahyu melalui pesan singkat WA, Senin (28/8/2017).

“Dari 445 jumlah jamaah di Kloter 1 BTH Batam, 440 jamaah ditambah 5 petugas, sebanyak 428 jamaah memilih Nafar Awal sedangkan yang lain sebanyak 17 jamaah memilih Nafar Tsani. Jamaah yang memilih Nafar Tsani ini adalah jamaah yang melaksanakan Tarwiyah.” Jelas Endang.

Yang dimaksud dengan Disebut Nafar Sani atau Nafar Akhir apabila Jama’ah melontar Jumrah selama 4 (empat) hari pada tanggal 10, 11, 12 dan 13 Zulhijah sehingga jumlah batu yang dilontar sebanyak 70 butir.

Disebut Nafar Sani atau Nafar Akhir karena jemaah haji bermalam di Mina selama 3 (tiga)  malam dan meninggalkan Mina pada tanggal 13 Zulhijah.

Comments