Petugas Haji Kloter dan Non-Kloter 2018 Yang Lulus Seleksi di Tingkat Kabupaten Karimun


Karimun (Humas) – Panitia seleksi Petugas Haji Kloter dan Non Kloter di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun tahun 1439 H/2018 M telah mengumumkan hasil tes tertulis yang dilaksanakan hari ini, Kamis (29/3/2018).

“Berdasarkan  hasil penilaian administrasi dan tes kompetensi rekrutmen Petugas Haji Kloter dan Non Kloter di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun tahun 1439 H/2018 M yang dilaksanakan pada hari ini, yang dinyatakan lulus pertama adalah Drs. H. Lukman dengan nilai administrasi 21, nilai tes kompetensi 54. Dengan total nilai 75.6. Yang kedua atas nama Sufriadi, S.Hi dengan jenis tugas TPIHI, nilai administrasinya 27, nilai tes kompetensi 57.4, totoal nilai 84.4 dan yang ketiga adalah untuk jenis tugas Pelayanan Umum atas nama Faranudia Julfirdana, S.AP dengan nilai administrasi 18 dan nilai tes kompetensi 61.6, total nilainya 79.” Jelas H. Samsudin.

Nilai hasil seleksi tersebut sudah ditempel di papan pengumuman untuk diketahui oleh semua peserta yang ikut dalam seleksi tersebut.

“Selanjutnya kepada peserta yang dinyatakan lulus harus mengikuti tes kompetensi lagi dalam bentuk wawancara dan tes tertulis di tingkat Kanwil Kemenag Provinsi Kepri Tanjung Pinang pada hari Kamis, 21 April 2018.” Tutup H. Samsudin.

Comments