Siswa dan Guru MAN Karimun Gelar Zikir dan Doa Bersama

Karimun (Inmas) – MAN Karimun menggelar kegiatan Zikir dan Doa Bersama yang diikuti semua siswa-siwa dan guru MAN Karimun pada Jumat (22/2/2019) lalu.

“Kegiatan diisi dengan acara dzikir bersama dan shalawatan. Acara dimulai pukul 07.00 WIB yang diselenggarakan di Musholla Al-Ikhwan MAN Karimun.” Jelas M. Khairum, Kepala MAN Karimun, Senin (26/2/2019).

Kegiatan ini, lanjut M. Khairum dihadiri oleh seluruh warga Madrasah Aliyah Negeri Karimun, dari Kepala Madrasah, guru-guru, staf tata usaha serta seluruh siswa-siswi MAN Karimun yang berjumlah 200 orang. 

“Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk mendoakan siswa-siswi MAN Karimun kelas XII yang akan mengikuti berbagai macam ujian dalam waktu dekat ini, semoga mereka dimudahkan dan dilancarkan dalam menghadapi semua ujian yang dihadapi nanti.” Ungkap M. Khairum.

“Dan untuk seluruh siswa-siswi MAN Karimun lainnya kita juga doakan juga agar selalu dimudahkan jalannya dalam menuntut ilmu dan selalu memiliki akhlak yang mulia.” Tambah M. Khairum.

Kegiatan ini di bimbing langsung oleh bapak Muhammad Nasruddin, M. Psi. dan berlangsung dengan khidmat dan tertib dan diakhiri dengan salam salaman antara siswa siswi kelas XII dengan bapak dan ibu guru. (zhir)










Comments