Bupati Karimun Melepas Pawai Takruf MTQ XI Kabupaten Karimun 2019

Karimun (Inmas) – Bupati Karimun H. Aunur Rafiq melepas ribuan peserta pawai taaruf dalam rangka memeriahkan pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) XI tingkat Kabupaten  Karimun yang digelar di Kecamatan Karimun, Senin (25/3/2019).

Acara pelepasan Pawai Takruf tersebut dihadiri Wakil Bupati Karimun dan sejumlah Pimpinan Instansi Vertikal, Pimpinan OPD Kabupaten Karimun, Sekda, Kepala Dinas, Kepala Bagian, Camat Se-Kabupaten Karimun, tokoh agama dan tokoh masyarakat. 

Dan dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun dihadiri langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Karimun H. Jamzuri dan sebagai pembaca doa adalah Ka. KUA Karimun Mukhlis.

Dalam laporannya, panitia pelaksana menyampaikan bahwa tema pawai takruf kali ini adalah “Melalui MTQ XI Kabupaten Karimun 2019 kita ciptakan generasi qurani untuk mewujudkan Karimun, beriman, sehat, bersih, indah dan harmonis,” dengan tema tersebut, kata panitia pelaksana diharapkan Karimun Bersih akan terwujud dan menjadi acuan bagi kehidupan bermasyarakat .

“Adapun tujuan umum dari pelaksanaan pawai takruf MTQ XI ini adalah untuk tetap mensyiarkan agama Islam sehingga diharapkan nantinya akan terjalin ukhuwah Islamiyah dan silaturrahmi terus dapat ditingkatkan yang apda gilirannya terciptanya masyarakat Karimun yang santun dengan daerah yang aman damai dan penuh dengan keberkahan.” Kata Panitia Pelaksana dalam laporannya.

Pawai Takruf ini diikuti 12 Kecamatan, dengan jumlah peserta seramai 7.420 orang dengan rincian sebagai berikut, pertama Kecamatan Meral Barat sebanyak  500 orang, Kecamatan Ungar sebanyak 200 orang, Kecamatan Durai sebanyak 300 orang, Kecamatan Belat 400 orang, Kecamatan Kundur Barat sebanyak 200 orang, Kecamatan Moro sebanyak 300 orang, Kecamatan Tebing sebanyak 1.200 orang, Kecamatan Kundur sebanyak 670 orang, Kecamatan Meral sebanyak 1.500 orang, Kecamatan Kundur Utara sebanyak 200 orang, Kecamatan Buru sebanyak 450 orang, Kecamatan Karimun selaku tuan rumah dengan jumlah peserta pawai sebanyak 1.500 orang.

Sementara itu Bupati Karimun H. Aunur Rafiq dalam sambutannya menyampaikan puji syukur kehadirat Allah SWT karena pelaksanaan Pawai Takruf dapat dilaksanakan pada pagi hari ini.

“Sebagaimana disampaikan oleh Ketua Panitia Pelaksana bahwa pelaksanaan pawai takruf ini dalam rangka menyukseskan pelaksanaan MTQ XI Kabupaten Karimun, dan saya ucapkan ribuan terimakasih kepada seluruhnya, semua panitia dan juga seluruh peserta pawai takruf hari ini,semoga apa yang kita lakukan akan mendapat pahala sesuai dengan amal jariyah yang kita lakukan, disisi Allah SWT. Dengan berserah diri kepada Allah SWT dan mengucapkan bismillahhirrohmanirrahim kegiatan pawai takruf dalam rangka semarak MTQ XI Kabupaten Karimun 2019 saya lepas secara resmi.” Kata Bupati Karimun. (zhir)



Comments