Ka. Kanwil Kemenag Kepri: "Tingkatkan Nilai Silaturrahim"

Karimun (Inmas) - Ka. Kanwil Kemenag Kepri Dr. Drs. H. Mukhlisuddin, SH. MA. menyampaikan kepada ibu-ibu Majelis Taklim untuk tetap menjaga nilai silaturrahmi. Hal ini disampaikannya saat menyampaikan tausiah dalam acara Halal Bi Halal yang diselenggarakan oleh BKMT Kecamatan Tebing - Kabupaten Karimun, Jumat (21/6/2019) bertempat di Gedung Pertemuan IPHI Kabupaten Karimun.

Ia menjelaskan bahwa sejarah awal Halal Bi Halal ini dimulai pada zaman Presiden Soekarno dengan maksud  sebagai sarana untuk saling maaf memaafkan minal Aidin Wal Faidzin.

Selanjutnya dalam tausiahnya ia mengungkapkan sebuah kisah tentang keajaiban dari sebuah silaturrahmi.

"Jadi nilai silaturahmi adalah nomor satu. Tidak boleh saling membenci, saling iri dan tidak boleh menghakimi karena kita semua berasal dari diri yang satu. Jauhi sikap angkuh dan dengki. Dengan pengajian seperti ini maka ada komunikasi dan silaturrahmi. Karena itu BKMT jangan jangan pernah kendor. Tetap jaga nilai silaturrahmi. Nilai silaturrahim supaya ditingkatkan. Nilai persaudaraan supaya dipereratkan. Itulah makna sebenar dari Halal BI Halal. " Pintanya.

Senada dengan Ka. Kanwil Kemenag Kepri, H. Azhar Hasyim - Staf Khusus Gubernur Kepri Bidang Keagamaan yang mewakili H. Nurdin Basirun dalam sambutannya juga meminta agar ibu-ibu Majelis Taklim tetap menjaga silaturrahmi.

"Barang siapa yang ingin rizkinya dimudahkan, umurnya dipanjangkan, dimudahkan urusannya maka perbaiki tali silaturrahmi." Ungkap H. Azhar Hasyim, staf khusus Gubernur Kepri Bidang Keagamaan.

H. Azhar Hasyim dikesempatan yang sama menjelaskan pertanyaan yang sering diajukan kepadanya tentang resep tetap awet muda.

"Saya sering ditanya kenapa saya tetap begitu-begitu saja dari. Apa resepnya, ada tiga. Pertama sering meminta maaf, kedua selalu memberi maaf dan ketiga jaga silaturrahmi." Katanya.

Sementara itu Ketua Panitia Pelaksana, Nurhayati dalam sambutannya menyampaikan permintaan maaf karena kegiatan yang direncanakan dihadiri oleh Gubernur Kepri H. Nurdin Nasirun, berhalangan karena ada kegiatan lain di tingkat Provinsi Kepri.

"Kegiatan hari ini merupakan kegiatan rutin bulanan BKMT Kecamatan Tebing namun kali ini disejalankan dengan kegiatan Halal Bi Halal." Tambah Nurhayati.

Kegiatan Halal Bi Halal yang berakhir sekitar pukul 11.00 WIB dan dihadiri sejumlah pejabat di lingkungan Kantor Kemenag Karimun, Camat Tebing, Lurah se Kecamatan Tebing dan undangan lainnya ditutup dengan pembacaan doa yang disampaikan oleh Ka. KUA Kecamatan Tebing, Salinah, S.Ag. (Zhir)

Comments