Kemenag Karimun Gelar Kegiatan Binwin Bagi Catin Angkatan I Tahun 2020

Karimun (Inmas) - Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun melalui Seksi Bimas Islam melaksanakan kegiatan Bimbingan Perkawinan Bagi Calon Pengantin untuk Angkatan Pertama di Tahun 2020, Senin (31/8/2020) bertempat di Aula Kemenag Kabupaten Karimun dan diikuti sebanyak 60 peserta.

"Keluarga merupakan unit terkecil dan menjadi titik sentral  suatu masyarakat. Membentuk keluarga yang kokoh dan kuat merupakan prasyarat yang harus ditempuh baik oleh pemerintah maupun lembaga non pemerintah bahkan anggota masyarakat, terutama para orang tua ataupun calon orang tua." Kata H. Riadul Afkar selaku Kasi Bimas Islam.

Kemajuan teknologi informasi tambah H. Riadul Afkar membawa perubahan gaya hidup yang memberi dampak positif dan negatif. dampak negatif yang timbul diantaranya bisa mengganggu bahtera rumah tangga yang pada akhirnya menghambat untuk terwujudnya keluarga yang bahagia. Oleh karena itu, diperlukan langkah-langkah preventif, selektif dan antisipasif dari setiap individu yang berkeinginan untuk mewujudkan keluarga yang kokoh dan kuat. 

"Agar cita-cita dan tujuan keluarga sakinah dapat terwujud  maka calon pengantin (calon suami istri)) yang memegang peranan utama dalam kehidupan keluarga perlu meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan tentang bagaimana membina kehidupan keluarga sesuai dengan ajaran Islam dan ketentuan hidup bermasyarakat." Tambah H. Riadul Afkar.

Adapun dasar pelaksanaan kegiatan ini diantaranya adalah Undang-undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan, Keputusan Menteri Agama Nomor 3 Tahun 1999 tentang Pembinaan Gerakan Keluarga Sakinah, Peraturan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Nomor DJ.II/542 Tahun 2013 tentang Pedoman Penyelenggaraan Kursus Pra Nikah, Keputusan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Nomor 379 Tahun 2018 tentang Petunjuk Teknis Bimbingan Perkawinan Bagi Calon Pengantin dan Surat Keputusan Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Karimun No. 111 Tahun 2020 tentang Pembentukan Panitia Pelaksana. Narasumber, Fasilitator, dan Peserta Kegiatan Bimbingan Perkawinan bagi Calon Pengantin Angkatan 1 Tahun Anggaran 2020.

Comments